[Press Release Audiensi Dewan Guru Besar UGM]

Desanomia Kampus Tani bersama dengan Dewan Guru Besar mengadakan forum dialog untuk membangun jalan bersama dalam mempertemukan dua tradisi pemikiran, yaitu pemikiran desa dan pemikiran akademisi. Audiensi ini diselenggarakan di Ruang Sidang II Gedung Rektorat UGM pada hari Selasa, 29 April 2025 (13.00 – 15.00 WIB). Audiensi ini menghadirkan Desanomia Kampus Tani, Dewan Guru Besar, aktivis desa, dan perwakilan masyarakat desa. 

Pertemuan ini menjadi ruang strategis bagi kedua belah pihak untuk memulai kerja-kerja kolaborasi khususnya dalam menguatkan eksistensi desa sebagai aktor produksi pengetahuan yang kontekstual. Mengakui desa sebagai sumber pengetahuan memiliki makna yang luas baik di ranah berpikir maupun di ranah bertindak. Melalui audiensi ini, diambil hasil diskusi dan tindak lanjut upaya kolaboratif antara Desanomia Kampus Tani dan akademisi UGM dengan tujuan utama untuk menciptakan ruang kolaborasi dalam upaya mencapai inklusivitas pengetahuan yang dituangkan dalam berbagai poin berikut:

  1. Menyusun hasil belajar bersama dalam dua format: narasi komunitas dan refleksi akademik yang ditulis, dibaca, dimaknai, dan disadari bersama suatu perspektif baru
  2. Menyusun hasil pertemuan menjadi praktik sistem pangan baru
  3. Membentuk ruang pembelajaran berkelanjutan

One thought on “[Press Release Audiensi Dewan Guru Besar UGM]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *